Kam. Apr 18th, 2024

Terkait Covid 19, Bupati Lembata Minta Masyarakat Waspada Terhadap Transmisi Lokal

By media surya.com Mei 13, 2020

Mediasurya.com,Lembata_ Upaya pemerintah agar tidak lagi ada pihak atau oknum yang masuk Lembata, belum juga dipenuhi secara maksimal pasalnya masih ada saja kepal bodi yang menghantar orang dari luar ke lembata. Bupati secara tegas meminta agar semua pihak bisa tahan diri. Ini bukan masalah manusiawi atau tidak manusiawi namun, sementara ini kita batasi agar, penyebaran virus ini bisa terhambat dan tidak terjangkit di Lembata, ucap bupati (12/5/2020).

Baca juga ; Hadapi Covid 19, Ketua Demokrat Lembata, Ajak Masyarakat Disiplin..  -. Yuni Damayanti Ajak PKK Lembata, Kerja Dengan Hati.   -. Inilah Kriteria Penerima BLT Dana Desa.

“Kalau kita biarkan satu orang masuk lalu dia menularkan ke 100 ribu masyarakat Lembata bagimana? Sekali saya tegaskan agar semua kita berepran aktif menjaga wilayah pesisir kita agar jangan lagi ada yang masuk. Kalau kemudian masih ada yang nyelonong masuk maka kita akan antar ke desa asalnya untuk di karantina di desa tersebut atau tinggal di rumah kepala desa biar orang desa yang urus tegas Bupati.

kita lakukan pengendalian agar di masa pencegahan ini, Lembata benar-benar bebas korona. Ingat saat ini di propinsi lain mulai stagnan bahkan cenderung menurun tapi di NTT baru mulai jadi bersama kita jaga ini. Bupati minta agar desa halangi orang masuk ke lembta kalau tidak maka dana desa kita tahan dan alihkan untuk kepentingan masyarakat . Kita tidak bisa longgar dengan kebijakan karena saat ini di NTT sudah ada penderita covid 19 yang meninggal dan itu karena transmisi lokal.

Kekewatiran bupati bukan tanpa alasan pasalnya, penderita covid yang meninggal adalah warga lokal. Dan saat ini penderita terus bertambah karena itulah kita menghalangi orang masuk ke Lembata.

Bupati yang saat itu sedang melakukan kunjungan kerja ke kecamatan Nagawutun, di dampingi ketua DPRD Lembata Petrus Gero, kadis kesehatan dan sejumlah pejabat daerah, mengingatkan masyarakat untuk Patuh dengan apa yang disampikan pemerintah.

Sekarang kita waspda terhadap transmisi lokal, karena itu masyakat harus jujur, bila sudah kontak fisik dengan orang dari luar Lembata, Jangan anggap ringan masalah ini, dan Jangan berpikir karena mereka, orang kita atau saudara kita sehingga boleh masuk, kita punya prosedur dan aturan.sm

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *