Jum. Apr 19th, 2024

Polres Lembata, Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang Ile Ape

By media surya.com Apr 8, 2021

Mediasurya.com, LEMBATA -Kasat Shabara, AKP Ola Angin Leonardus bersama tim Polres Lembata bekerja ektra bersama berbagai elemen bahu membahu melakukan evakuasi korban banjir bandang Ile ape dan Ile ape timur kabupaten Lembata.

Baca juga ; Banjir Lembata, 42 Warga Yang Hilang Masih Dalam Upaya Pencarian

Tim evakuasi Kepolisan Resort Lembata di pimpin oleh Kasat Shabara, AKP ola Angin Leonardus bersama Kapolsubsektor Ile Ape, Ipda Udin Abdulah, dan KBO Shabara, Nicodemus Nurdin Saleh Nusa dan sejumlah anggota polres Lembata ikut aktif melakukan Evakuasi korban banjir bandang termasuk mengevakuasi mayat Anis Asan di Desa Waimatan Kecamtan Ile Ape Kabupaten Lembata.

Selain tim evakuasi dari polres Lembata tampak juga, Anggota TNI AL,BNPB, BPBD Kabupaten Lembata, Dinas KPH kabupaten Lembata, TNi, Relawan partai demokrat juga elemen lainnya dan warga Masyarakat setempat.

Baca juga ; Bupati Dan Forkompinda Lembata Tinjau Lokasi Bencana Banjir Bandang Ile Ape

Pantauan media ini bahwa Kerjasama tim dalam melakukan evakuasi secara manual tentunya, dengan tahapan proses pemindahan material Bebatuan yang cukup besar dan penggalian timbunan tanah yang amat padat.

Dihimpun di lapangan informasi bahwa’ mayat Anis Asan ini terlihat bagian Kepala, sementara bagian tubuh lainnya berada dibawa timbunan batu dan tanah dengan ketinggian mencapai 50 hingga 80 Cm sehingga menyulitkan tim dalam melakukan evakuasi.



Namun demikian dengan berbagai upaya dan cara akhirnya mayat yang tertimbun material akhirnya berhasil di keluarkan.

Tumpukan material Batu dan tanah yang padat dengan ketinggian mencapai 5 Hingga 10 meter dari dataran normalnya menyulitkan tim evakuasi melakukan tindakan secara manual.

Terpantau sejak Selasa , 7 April 2021 eksavator milik dinas PUTR telah berhasil tiba di lokasi bencana desa waimatan untuk membantu tim evakuasi memindahkan tumpukan material.

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

2 thoughts on “Polres Lembata, Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang Ile Ape”
  1. When I originally commented I clicked the -Notify me when new comments are added- checkbox and now each time a comment is added I get four emails with the same comment. Is there any way you can remove me from that service? Thanks!

Tinggalkan Balasan ke zorivare worilon Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *