Jum. Apr 19th, 2024

Barter Nowin Dan Ti’i Langga, Warnai Pra Pertandingan Persebata Lembata Vs Perserod Rote Ndao Di Semi Final ETMC

By media surya.com Sep 26, 2022

Mediasurya.com,Lembata || Lanjutan liga tiga Asprov PSSI NTT dalam ajang elatari memorial cup ke XXXI pada laga perebutan satu tiket ke Final antara tuan rumah persebata Lembata yang menjamu Perserod Rote Ndao di stadion Glora 99 desa Pada kecamatan Nubatukan Kabupaten Lembata (25/9/2022) di dahului dengan sesi unik.

Baca juga ; Ngeri, Suporter Flotim Tidak Hanya Bikin Rusak Fasilitas Stadion Tapi Juga Ancam Bakar Glora 99 Lembata

Perseftim Flores Timur Dikalahkan Perse Ende Dan Suporternya.

Sebelum kickoff babak pertama dibunyikan kedua tim melalui kapten Kesebelasan saling bertukar cendera mata. Barter nowing dan ti’i langga seakan mengisi kekosongan tukar-menukar vandel yang lazim dilakukan pada turnamen-turnamen sebelumnya.

Kapten Perserond Rote Ndao Kristofus Tura mengenakan ti’i langga ke kepala Kapten Persebata Lembata Arsenius Ola, demikian sebaliknya Asenius Ola memakaikan nowing kepada Kristofus Tura. Nowing yang dipakaikan adalah motif Lamalera, kampung nelayan yang terkenal sebagai pemburu ikan paus.

Barter nowing dan ti’i langga ini menarik perhatian ribuan pasang mata yang memadati GOR 99 Lewoleba.

Ti’i langga merupakan jenis topi tradisional orang Rote. Topi ini terbuat dari anyaman daun lontar. Sewaktu parade kontingen pada acara pembukaan Liga 3 ETMC XXXI Tahun 2022, Jumat (9/9), para ofisial dan pemain Rote Ndao dengan gagahnya memakai ti’i langga.

Baca juga ; Erles Rareral, Pengacara Kondang Ibu Kota Berikan Perhatian Kepada Evan, Pemain PSN Ngada Yang Alami Cedera

Pengacara Ibu Kota Asal Ende Erles Rareral, Tunaikan Janjinya Kepada Pencetak Gol Persebata

Sedangkan nowing adalah tenunan khas Lamaholot. Kain tenun khusus untuk laki-laki ini belakangan menjadi pakaian resmi kedinasan dalam lingkup pemerintahan.

Panitia Pelaksana sengaja mengagendakan barter ciri khas adat Lembata dan Rote Ndao, sehubungan karena dua tim ini bertindak sebagai tuan rumah dan calon tuan rumah. Rote Ndao akan menjadi tuan rumah pada Liga 3 ETMC Tahun 2023 mendatang.

Pada turnamen tahun ini, pemberian vandel hanya dilakukan Bintang Timur FC saat dijamu Persebata Lembata

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

One thought on “Barter Nowin Dan Ti’i Langga, Warnai Pra Pertandingan Persebata Lembata Vs Perserod Rote Ndao Di Semi Final ETMC”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *