Kam. Apr 25th, 2024

Tiba di Lembata, AKBP Vivick Tjangkung Langsung Sidak Antrian Kendaraan di APMS PT Hikam Lewoleba

By media surya.com Apr 16, 2023

Mediasurya.com,Lembata_AKBP Vivick Tjangkung, Kapolres Lembata setelah tiba, langsung melakukan sidak antrian kendaraan bermotor di Agen Premium dan Minyak Solar (APMS) PT Hikam, Lamahora, Lewoleba, Kabupaten Lembata, Sabtu (15/4).

Baca juga ; AKBP Josephine Vivick, Terkesan Dengan Penjemputan Dirinya Di Lembata

Memalukan IPM Lembata Rendah Dan Minim Inovasi, Kinerja Pejabat Pemda Dan DPRD Lembata Dipertanyakan?

Rupanya setelah mendapatkan masukan dan laporan dari bawahan, Kapolres wanita pertama di NTT itu bersama jajaran polres Lembata, lakukan sidak terhadap antrian BBM yang mengular di sepanjang jalan Trans Lembata, depan APMS PT Hikam.

Terlihat ia sangat keras terhadap antrian tersebut. Ia kemudian memerintahkan jajarannya terutama Kasatlantas untuk segera menertibkan setiap parkiran kendaraan tersebut. Ia tidak mau ada kendaraan yang masih terparkir di jalan setelah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) ditutup.

Terhadap langkah cepat ini, masyarakat Lembata sangat mengapresiasi langkah tegas tersebut. Menurut sebagian masyarakat, persoalan antrian ini memang sangat menggangu kenyamanan setiap kendaraan yang melintasinya, apalagi sudah ada korban jiwa atas keadaan ini.

Mereka juga merasa heran, walaupun sudah ada korban jiwa tapi kok antrian masih dibiarkan berjubel di jalan. Ini sebenarnya kewenangan siap yang mengaturnya.

Sehingga dengan adanya gebrakan yang sangat tegas dari Srikandi Polri darah Lamalera ini, diharapkan dapat menyelesaikan persoalan antrian kendaran di Lembata.

Tampak saat sidak, AKBP Vivick Tjangkung sangat tegas. Ia memerintahkan jajarannya untuk selalu menjaga dan mencatat setiap kendaraan yang masuk di SPBU. Dia juga perintahkan bawahannya untuk tidak membiarkan kendaraan ditinggal pergi oleh sopir saat antrian, setelah mendapatkan laporan.

“Tidak bisa, kalau dia mau lepas mobilnya, suruh dia cara parkiran tempat lain, jangan di jalan ini. Pada saat jam berapa SPBU ini dibuka, sudah siap melayani pembeli, baru mulai antrian. Nanti anggota kita disuruh baris di situ,” tegas AKBP Vivick Tjangkung kepada bawahannya.

Kapolres berencana ke depan, personil Sabara akan disebarkan atau dimainkan semua untuk menjaga antrian BBM ini. Bahkan ia menginginkan ada posko khusus di samping SPBU untuk mengawasi setiap antrian kendaraan yang masuk. “Pada saat ini habis, semua harus kosong. Semua harus jalan, jalan, jalan, tidak ada yang tetap dan semua personil keamanan harus keras, ya… kan,” tegas Kapolres Lembata.

Ia juga menghendaki setiap kendaraan yang antri hanya menggunakan satu jalur saja yang berada di sebelah kiri jalan sehingga jalur yang lain bisa dimanfaatkan bagi kendaraan lain yang bepergian. Dia juga minta jajaran yang bertugas untuk berkoordinasi dengan pemilik APMS untuk waktu buka dan waktu tutupnya. Disamping itu, ia juga menghendaki petugas polres untuk mencatat berapa banyak kendaraan yang tersalur. Dengan demikian kita bisa mengukur berapa banyak kendaraan yang dilayani dan habisnya di jam berapa. Dari data ini akan memudahkan pantauan petugas dalam bekerja secara lebih maksimal. “Jadi mulai besok ada petugas mencatat sampai kendaraan ke berapa,” tegas AKBP Vivick Tjangkung lagi.

Ia juga mengingatkan bahwa BBM ini bersubsidi maka tidak dibenarkan menggunakan jerigen untuk mengantri. Semua harus menggunakan kendaraan dan khusus nelayan kalau toh menggunakan jerigen harus disertakan dengan dokumen resmi atau surat izin sehingga terkontrol. “Jadi mereka nanti kita arahkan, mereka tidak salah, ya…,” Jelas wanita darah Lamalera ini.

Ia juga ke depan menginginkan 1×24 jam ada petugas yang menjaga di posko ini sehingga persoalan antrian BBM bisa diurai secepatnya. Untuk itu, ia membuat kebijakan baru, semua personil yang bertugas di APMS ini akan menggelar apel setiap hari di tempat (di SPBU) ini dan tentunya semua personil jaga akan di rolling.

Terhadap kebijakan ini, masyarakat memberi apresiasi dan berharap langkah berani dan tegas ini berlanjut untuk penanganan permasalahan lainnya. Dan semoga ini menjadi pintu masuk untuk menyingkap tabir mafia BBM di Lembata secara lebih terang benderang. (Prokompim Setda Lembata)

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *