Kam. Apr 25th, 2024

Jalan Trans Atadei Senilai 22 Miliar Lebih Terancam Tidak Selesai Tepat Waktu

By media surya.com Feb 20, 2023

Mediasurya.com,Lembata || Pembangunan Jalan trans Atadei manfaatkan anggaran Dana Pemulihan Ekonomi (PEN) yang merupakan pinjaman Pemda Lembata dari PT.SMI yang dikerjakan oleh PT.Haberka mitra persada senilai 22 miliar 800 juta lebih Terancam tidak rampung dikerjakan sesuai waktu kontrak yang telah ditetapkan.

Baca juga ; Buka Musrembang Kecamatan Omesuri, Penjabat Bupati Lembata Tekankan Soal Pentingnya Perencanaan

Kontrak TJPUP Dihentikan, Angka Pengangguran Di Flores Timur Meningkat

Hal ini disampaikan tokoh muda Lembata Fals Bahir kepada media ini (19/2/2023) usai melakukan perjalanan ke Atadei

Bahir mengatakan jalan yang rencana dibangun dari simpang SMA Negeri 2 Lusikawak kecamatan Nubatukan sampai Kalikasa Depan kantor Camat Atadei baru di hotmix sampai Desa Lite kecamatan Nubatukan.

“dari pantauan saya, jalan itu baru selesai kurang lebih, 38 atau 40%. Ini artinya masih cukup banyak pekerjaan yang belum diselesaikan” ujar Bahir.

Memang pasangan bahu jalan sudah sampai gerbang kalikasa namun, Ada sebagian ruas jalan masih belum ditimbun dan dengan curah hujan yang intensitasnya cukup tinggi saat ini, saya prediksi tidak selesai tepat waktu. Terang aktivifis LBH Surya NTT ini.

Tokoh muda Lembata ini meminta agar PT. Haberka mitra Persada dengan kuasa direktur Michael Tanudiredjho Bos PT 51 Merdeka untuk bisa, mempercepat progres pekerjaan mengingat jalan ini dibangun dengan anggaran yang dipinjam oleh Pemda Lembata tapi, jangan terburu-buru karena mesti mempertimbangkan kualitas pekerjaan.

“Ingat masyarakat butuh jalan berkualitas, dan selama delapan tahun APBD Lembata harus mencicil pinjaman Dana pEN ini” tegas Tokoh muda ini

Baca juga ;Diduga Ragu Dengan Dakwaan Jaksa, Hakim Tipikor Kupang Gelar Sidang Setempat Di Lembata

Sementara itu Kuasa direktur PT.Haberka mitra Persada, Michael Tanudiredjo kepada media ini melalui sambungan whatsup (wa) (20/2/2023) menjelaskan bahwa pihaknya berusaha maksimal menyelesaikan pekerjaan jalan menuju Kalikasa Atadei ini.

“Memang sisa waktu sedikit tapi pasti kami akan selesaikan” ujar bos PT.51

“Kami butuh dukungan dan support dari teman-semua agar pekerjaan ini bisa segera kami selesaikan. Memang curah hujan ini cukup mempengaruhi progres pekerjaan namun demikian, kami terus berupaya untuk tuntaskan dengan tetap menjaga kualitas pekerjaan.

“saat ini kami sedang tunggu juga pendropingan aspal dari Jawa, jika bahan tiba pasti secepatnya akan kami selesaikan” tutup Michael.(mst)

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *