Jum. Apr 19th, 2024

Rekonsiliasi Dengan Alam, Bupati Lembata Bersama Alumni Ammapai Kupang Tanam Pohon Keliling Gunung Ile Ape

By media surya.com Feb 11, 2022

Mediasurya.com,Ile Ape_ Erupsi gunung Ile Ape belum berakhir, meski demikian Thomas Ola Langoday, Bupati Lembata bersama alumni Angkatan Muda Mahasiswa Pelajar Asal Ile Ape (AMMAPAI) Kupang melakukan rekonsiliasi dengan alam. Baca juga ; Bupati Thomas Ola, “Tidak Ada Tujuan Politik Dari Kegiatan Explorasi Budaya Lembata”

Alumni Ammapai Kupang menanam 5000 anakan yang, rencanakan akan ditanam keliling gunung Ileape sebagai wujud kecintaan pada alam dalam ucapan syukur atas HUT pancawindu Ammapai Kupang.

Bupati Lembata dalam sambutan
menjelaskan tanam pohon yang dilakukan oleh Alumni Ammapai hari ini, sebagai bentuk rekonsiliasi manusia dengan alam. Baca juga ; Explorasi Budaya Lembata Di Mulai, Bupati ; “Semoga Kedepan Kita Miliki Policy Brief Dari Sisi Budaya”

Menurut Langoday, apa yang dilakukan oleh Alumni Ammapai Kupang hari ini adalah bentuk penghargaan dan penghormatan kepada alam, dan tanggungjawab kepada anak cucu.

Thomas Ola yang juga merupakan alumni Ammapai Kupang berharap kepada, seluruh masyarakat Ile Ape dan Ileape timur juga semua Kepala desa dan perangkat untuk bersama menjaga tumbuhan yang ditanam hari ini untuk, generasi yang akan datang. Baca juga ; Sare Dame, Ekplorasi Budaya Lembata, Hidup Selaras Alam

Sebelumnya Hendrikus Mosa ketua perdana Ammapai Kupang, meminta semua alumni untuk memberikan dukungan kepada Thomas Ola yang juga lahir dari rahim Ammpai Kupang hingga akhir masa jabatan sebagai Bupati Lembata.

Rekonsiliasi dengan alam dalam gerakan menanam 5000 pohon keliling gunung Ile Ape merupakan, gerakan bersama alummni Ammapai Kupang, bekerjasama KPH Lembata dan menggandeng 26 kepala desa seluruh Ile ape dan Ile ape timur, bersama masyarakat. Baca juga ; Pungut 500 Ribu Per Satuan Pendidikan Untuk, Seminar Budaya Dan Pekan Seni Budaya Lembata, Masyarakat Pertanyakan Kurang kah Anggaran 2.4 Miliar Untuk Explorasi Budaya?

Kades Lamatokan, Yohanes S. Medano Emi dalam sambutan menyampaikan syukur atas kepercayaan dengan menjadikan Desa Lamatokan sebagai titik simpul penyerahan simbolis rangakaian acara penanaman pohon keliling gunung.

Berbagai jenis tanaman berupa, Sakura, Trembesi, Flamboyan dan tanaman produktif Mangga, Jeruk, Nangka okulasi akan ditanam keliling gunung, dan tanggung jawab bersama ini tidak hanya sebatas menanam tapi juga membuat gunung ini hijau kembali sebagai bentuk penghormatan kita pada alam tempat kita dibesarkan. Baca juga ; Lantik Esolon 3 Bupati Lembata Tegaskan Semua Tempat Di Birokrasi Baik Adanya.

Kepala desa Lamatokan juga berharap agar pertemuan para Alumni menjadi agenda rutin dalam rangka mencari solusi bagi masyatakat Ile Ape yang sedang mengalami kesulitan.(mst).

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

7 thoughts on “Rekonsiliasi Dengan Alam, Bupati Lembata Bersama Alumni Ammapai Kupang Tanam Pohon Keliling Gunung Ile Ape”

Tinggalkan Balasan ke zoritoler imol Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *