Ming. Apr 28th, 2024

Pater Yosep Riang SVD.,S Fil.,M.I.Kom Dosen Unwira Kupang, Perkenalkan Pentingnya Komunikasi Organisasi

By media surya.com Jun 11, 2023

Mediasurya.com, Kupang- Dosen Universitas Katolik Widya Mandira ( Unwira ) Kupang P.ater Yoseph Riang SVD, S. Fil, M.I. Kom. kepada mahasiswa semester 2 progam studi ilmu komunikasi Fakultas ilmu sosial dan politik mengajarkan tentang pentingnya komunikasi organisasi.

Baca juga ; Mahasiswa Unwira Berbagi Tips Membangun Komunikasi Yang Efektif dalam Kelompok Bersama Osis SMPK st.Yoseph Naikoten II

Artificial intelegent : membantu atau merusak pelajar?

Dalam perkuliahan yang di pimpin oleh P. Yoseph Riang SVD, mahasiswa, dibagi dalam dua belas kelompok kecil untuk melatih dan memahami cara diskusi kelompok yang mandiri.

Dalam perkuliahan Komunikasi Organisasi, bersama P. Yoseph Riang SVD. memberikan dua belas materi dalam komunikasi organisasi kepada setiap kelompok untuk mencari materi yang nantinya dipresentasikan dan didiskusikam secara bersama pada jam mata kuliah komunikasi organisasi berlangsung.

Materi yang diberikan adalah Defenisi dan fungsi komunikasi organisasi, Komunikasi sebagai sebuah sistem, Tujuan dan saluran komunikasi organisasi, Gaya dan hambatan komunikasi organisasi, Teori organisasi serta implikasinya terhadap komunikasi, Komunikasi organisasi dan struktur organisasi, Dimensi-dimensi komunikasi organisasi, Komunikasi dan gaya kepemimpinan, Faktor-faktor yang membentuk iklim organisasi, Pengaruh komunikasi dan motivasi terhadap kinerja organisasi, Public relation dalam organisasi, dan Peran komunikasi organisasi dalam manejemen konflik.



Selama diskusi berlangsung mahasiswa fokus dalam mendengarkan, aktif mengungkapan pendapat, memberikan tanggapan dan menyelesaikan materi yang diskusikan dengan mencari solusi terbaik.

Mahasiswa yang mengikuti perkuliahan ini merasa terinspirasi dan mendapatkan wawasan baru disetiap disekusi berlangsung.

Parer Yosep Riang SVD sebagai pembimbing diskusi memberikan penjelasan tambahan dan wawasan baru kepada mahasiswa sebelum berakhirnya diskusi. Dalam komunikasi organisasi.

“kita perlu membuka diri dengan orang lain, membangun relasi dalam organisasi, komunikasi yang jelas, terbuka dan jujur dalam organisasi. Ujar Pater Yosep Riang.

Diskusi kelompok ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk belajar dari pengalaman dan perspektif satu sama lain. Mereka merasa lebih siap dan terlatih dalam menghadapi tantangan komunikasi yang mungkin mereka hadapi di tempat kerja di masa depan. Diskusi ini juga mengingatkan mereka akan pentingnya komunikasi yang baik dalam mencapai tujuan organisasi dan membangun hubungan kerja yang harmonis.

Perkulihan komunikasi organisasi dalam bentuk diskusi merupakan langkah awal yang baik dalam melatih mahasiswa, untuk bisa tampil berani bicara didepan umum dan memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mandiri dalam mecari materi dan mempersiapakan materi tersebut untuk dipresentasikan dan diskusikan bersama.

Penulis ; Joseph Weruin, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unwira

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

One thought on “Pater Yosep Riang SVD.,S Fil.,M.I.Kom Dosen Unwira Kupang, Perkenalkan Pentingnya Komunikasi Organisasi”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *