Sel. Apr 30th, 2024

Oknum Anggota TNI AL Di Maumere Diduga Aniaya Warga, GMNI Sikka Mengecam Keras.

By media surya.com Mei 31, 2023

Mediasurya.com, Maumere_, Dugaan tindak kekerasan yang dilakukan oleh oknum anggota TNI kembali terjadi, kali ini disinylir dilakukan oleh anggota TNI angkatan laut Lanal Maumere.

Baca juga ; Benarkah Matheos Tan Menjadi Penjabat Bupati Lembata Karena Jaringan STPDN?

Pimpin Apel Perdana, Pj Bupati Lembata Matheos Tan Ingatkan Anggaran Jangan Sampai Berbasis Es Batu

Peristiwa kekerasan yang dialami oleh Andreas Wiliam Sanda (21) warga Patisomba, Nangahure, Kecamatan Alok Barat Kabupaten Sikka, NTT yang terjadi pada Sabtu, (27/06/2023) malam kuat dugaan dilakukan oleh oknum anggota TNI AL Lanal Maumere.

Merespon Peristiwa ini GMNI Cabang Sikka mengecam keras tindakan tidak terpuji dan sungguh memalukan itu. Tindakan penganiayaan ini merupakan tindak pidana kekerasan secara bersama-sama, sangat tidak manusiawi dan merendahkan martabat manusia tegas Ketua termandat GMNI Sikka Andre Ledang saat di temui di Sekretariat gmni Jln Soekarno-Hatta Lorong BK3D Maumere Kecamatan Alok Timur
Andre Ledang mengatakan bahwa, tindakan yang diduga dilakukan oleh Oknum TNI AL sangat memalukan dan tidak terpuji. Oknum TNI AL harusnya hadir sebagai peredam masalah bukan hadir kemudian menciptakan masalah.

GMNI minta agar Danlanal Maumere mengambil sikap tegas , terhadap oknum Anggota yang melakukan tindakan seperti ini dengan sanksi yang setimpal karena nantinya bisa merusak Marwah TNI AL.

“Oknum TNI AL tersebut sebagai aparat Negara seharusnya memberikan contoh yang baik kepada masyarakat untuk bertindak sesuai dengan hukum yang berlaku dengan melarang pihak lain melancarkan tindakan “main hakim sendiri. Namun, oknum TNI AL tersebut justru menganiaya warga. Meskipun masyarakat terbukti melakukan kesalahan, tetap terdapat prosedur hukum yang seharusnya ditempuh. Namun saudara Andre ini tidak melakukan kejahatan apa apa, saudara Andre Wiliam ini bukan penjahat perang “. tegas Ketua Termandat GMNI Sikka Andre

Berdasarkan pasal 28 D 1945 menyatahkan bahwa setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan, perlindungan, dan kepastian hukum yang adil serta perlakuan yang sama dihadapan Hukum. Artinya setiap setiap perbuatan melanggar hukum dapat diadili termasuk 3 Oknum TNI AL Maumere tersebut.
“Kepada Danlanal Maumere yang sudah menyatakan sikap bahwa akan dilaksanakan tindakan hukum yang berlaku di TNI. Kami GMNI Sikka mendukung sikap tegas Danlanal tersebut. Namun kami juga menegaskan bahwasanya segala tindakan proses hukum yang akan diproses harus diupayakan secara serius. Kemudian proses yang berjalan nantinya harus transparatif kepada keluarga korban, serta diketahui Masyarakat Sikka tutup Andre Ledang

Sementara itu dalam sebuah postingan Lanal Maumere – TNI AL, Menjelaskan bahwa Lanal Maumere telah mengambil sikap tegas terhadap oknum Anggotanya yang diduga lakukan tindak kekerasan. Lanal Maumere sudah mengamankan ke-3 (tiga) oknum anggota Lanal dan untuk sementara masih dimintai keterangan, dilaksanakan introgasi dan masih diamankan di kantor Pomal Lanal Maumere.

Danlanal menyampaikan akan dilaksanakan penindakan tegas sesuai hukum yang berlaku di TNI serta Danlanal akan menindak secara langsung pelanggar-pelanggar hukum yang dilakukan oleh anggotanya. Karena telah menciderai dari 8 Wajib TNI. Seperti yang selalu ditekankan oleh Danlanal Maumere pada setiap jam komandan, “Bahwa selama Saya (Danlanal Maumere) menjabat maka ikuti aturan dan konsekuensinya adalah hukuman jelas dan tegas sebagai seorang prajurit, jangan coba-coba menguji Komandan dan selama saya jabat tidak main-main sudah ada buktinya anggota yang sudah dipecat” Tegas Danlanal Maumere dalam setiap kesempatan pada Jam Komandan.

Untuk saat ini kasus pemukulan yang melibatkan oknum anggota Lanal Maumere,bahwa Lanal Maumere dan korban beserta keluarga sudah dilaksanakan mediasi, akan tetapi proses hukum pada oknum anggota lanal maumere tersebut tetap berjalan sebagai bagian dari transfaransi hukum secara tegas dan terukur sebagai organisasi TNI. @Penlanalmme

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *