Sab. Apr 27th, 2024

Pemda Lembata Himbau Masyarakat, Tidak Gelar atau Ikuti Kegiatan Yang Melibatkan Massa

By media surya.com Mar 20, 2020

Mediasurya.com,Lewoleba_Pemda Lembata, menutup fasilitas umum berupa pelabuhan rakyat di beberapa titik, selain itu Pemda juga, menghimbau agar masyarakat tidak menggelar atau mengikuti kegiatan yang melibatkan banyak orang atau massa.“Untuk semua kegiatan yang melibatkan banyak orang atau massa tidak boleh dilakukan . Siapa saja dan dimana saja yang menyelenggarakan kegiatan melibatkan massa harus dibatalkan,” ungkap Wakil Bupati Lembata, Thomas Ola Langoday.

Saat ini Lembata masih belum terpapar Corona hanya orang dalam pengawasan sebanyak 7 orang. Pemda telah menginstruksikan untuk merumahkan siswa/i dan guru se Kabupaten Lembata sampai 14 hari ke depan.

Hal ini disampaikan Wakil Bupati Lembata, Thomas Ola Langoday, kepada wartawan di SMP St. Pius Lewoleba usai melakukan tatap muka dan sosialisasi CoronaVirus kepada pimpinan sekolah dan lembaga pendidikan, 20 Maret 202.

Baca juga ;  Corona, Pasutri Lembata dari London,;Tolong Jangan Hakimi Kami. .- Mengerikan, HIV-AIDS di Lembata. .- Kasat Reskrim Polres Lembata;Proyek dalam Masa Pekerjaan atau Pemeliharaan Tidak Bisa di Priksa; . -.

Wakil Bupati Bupati mengatakan selain menutup fasilitas umum berupa pelabuhan rakyat di beberapa titik, dirinya menghimbau agar masyarakat tidak menggelar atau mengikuti kegiatan yang melibatkan banyak orang atau massa.
“Untuk semua kegiatan yang melibatkan banyak orang atau massa tidak boleh dilakukan . Siapa saja dan dimana saja yang menyelenggarakan kegiatan melibatkan massa harus dibatalkan,” ungkap Wakil Bupati Lembata, Thomas Ola Langoday

Lebih jauh, Langoday mengungkapkan, untuk mengantisipasi penyebaean virus Corona dari kegiatan lalu lintas orang keluar masuk Pulau Lembata, maka Pemerintah Kabupaten Lembata mengeluarkan perintah untuk menutup tiga pelabuhan laut.

Hal ini dilakukan karena tenaga medis Lembata untuk memantau pergerakan sekaligus mengukur kesehatan orang terbatas.

Sebanyak tiga pelabuhan laut rakyat sejak tanggal 20 Maret sampai 4 April 2020.

Tiga pelabuhan laut yang ditutup tersebut adalah pelabuhan Hadakewa, Pelabuhan Wulandoni, dan Pelabuhan Balauring.
Dengan penutupan tiga pelabuhan rakyat tersebut maka semua aktivitas keluar masuk orang ke Pulau Lembata hanya melalui satu pelabuhan yakni pelabuhan laut lewoleba.
“Tenaga kesehatan kita terbatas. Tidak bisa menjangkau lalulintas orang di tiga pelabuhan tersebut dalam rangka pemantauan kesehatan. Untuk itu kita tutup tiga pelabuhan tersebut agar arus keluar masuk orang ke Lembata hanya melalui satu pelabuhan yakni pelabuhan Lewoleba. Ini dilakukan untuk memudahkan pemantauan,” ungkap Wabup Lembata.(mediasurya.com)

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

4 thoughts on “Pemda Lembata Himbau Masyarakat, Tidak Gelar atau Ikuti Kegiatan Yang Melibatkan Massa”

Tinggalkan Balasan ke AbermotGow Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *