Sen. Apr 29th, 2024

Implementasi Kompetensi Belum Maksimal, Dinas Pendidikan Lembata Gelar Kegiatan Peningkatan Kapasitas Kepala Sekolah.

By media surya.com Nov 15, 2023

Lembata,Mediasurya.Com – Upaya dinas pendidikan kabupaten Lembata untuk membenah kualitas pendidikan terus digalakkan, hal ini ditandai dengan diikutkan 75 orang kepala sekolah dari tingkatan Paud/TKK, SD dan SMP Kabupaten Lembata untuk memperoleh kesempatan meningkatkan kapasitas diri dalam program pengembangan kompetensi sebagai Kepala Sekolah.

Baca juga ; Beras Plastik Masuk Lembata, Anggota Unit Intel Kodim 1624/Flotim dan Bhabinkamtibmas Waijarang Datangi Penjual Sembako

Uang Rp.700 Juta Raib Dari Rekening, Direktur Mustika Budi Gugat Bank NTT Lembata.

Pengembangan Kompetensi sebagai Kepala Sekolah diselenggarakan secara luring selama sehari penuh, 9/11/2023 dengan mengambil tempat kegiatan di Aula Ankara.

Ketua Panitia, Yohanes Oleona pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari hasil Penilaian Kinerja Kepala Sekolah yang dilakukan pada awal tahun pelajaran 2023/2024. Dimana ada beberapa kompetensi yang belum sepenuhnya diimplementasikan dengan bagus sehingga dengan kegiatan ini nantinya diharapkan agar ada peningkatan kinerja kepala sekolah

Wenseslaus Ose Pukan, S.Sos, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lembata dalam memaparkan materi pertama, mengingatkan para peserta akan topik Kepemimpinan Sekolah di Abad 21.

Ose Pukan, mengingatkan bahwa dalam diri kepala sekolah ada dua peran yang patut dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab adalah peran sebagai pemimpin dan manager.

Sebagai pemimpin, seorang kepala sekolah perlu memiliki visi dan misi yang dikembangkan yang mengarah kepada perubahan yang berdampak positif. Kepala sekolah sebagai manager berarti kehadirannya menginspirasi, memotivasi dan menghadirkan orientasi pada penanganan dan menciptakan standar prosedur dan sistim yang terkonfirmasi dengan menyusun anggaran

Johanes Samon Liat, S.Pd Korwas TK, SD dan SMP Kabupaten Lembata pada pemaparan Supervisi Model Coaching bahwa setiap kepala sekolah dalam melakukan supervisi perlu memiliki paradigma berpikir coaching, yaitu fokus pada coachee yang akan dikembangkan, bersikap terbuka dan ingin tahu, memiliki kesadaran diri yang kuat, dan mampu melihat peluang baru dan masa depan.

Dalam melakukan supervisi model coaching, perlu memperhatikan prinsip-prinsip coaching dalam rangka memberdayakan orang lain (coachee), yaitu prinsip kemitraan, proses kreatif, dan memaksimalkan potensi. Liat Samon sebelum mengakhir pemaparan terus mengingatkan peserta bahwa sebagai kepala sekolah perlu memahami, menerapkan, dan melatih kompetensi inti secara terus menerus, yaitu kompetensi kehadiran penuh/ presence, mendengarkan aktif bebas dari asumsi, melabeli, dan asosiasi, dan mengajukan pertanyaan berbobot.

Sebelum memasuki istirahat siang, Yustinus Mado, S.Ag salah satu peserta penguatan kapasitas memaparkan Praktik Baik dan Berbagi dalam Implementasi Kurikulum Merdeka. Ada 7 aspek yang perlu dipraktikan setiap guru antara lain: Perencanaan pembelajaran, Pelaksanaan pembelajar, Asesmen pembelajaran, Coaching, Pembelajaran berdefirendiasi, Kompetensi Sosial Emosional, Coaching dan P5. Sementara itu praktik baik dan berbagi yang dilakukan oleh kepala sekolah antara lain: Tantangan dan kendala yang dihadapi kepala sekolah, Pemimpin perubahan dalam pembelajaran, Implementasi Kurikulum Merdeka dan P5.

Suhartin Bungalaleng, Kabid GTK Dinas Pendidikan Kabupaten Lembata yang didaulat mewakili Kepala Dinas Pendidikan Lembata untuk menutup kegiatan tersebut mengatakan, bahwa konten-konten yang dibagikan kiranya menginspirasi dan menguatkan komitmen akan tusi sebagai guru yang merupakan agen perubahan.

Bungalaleng mendorong agar semua kepala sekolah di Lembata bisa berinovasi meningkatkan kualitas pendidikan agar kedepan akan lahir generasi Lembata yang memiliki kemampuan yang lebih matang menghadapi kemjuan ilmu pengetahuan dan teknologi.

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *