Sen. Apr 29th, 2024

Gregorius Amo Berang, Dinas Koperindak Tak Mampu Tata Pasar Pada Lewoleba

By media surya.com Nov 19, 2023

Lewoleba, MediaSurya.Com – Gregorius Amo anggota Komisi II DPRD Lembata berang pasalnya pasar pada Lewoleba yang dibangun dengan anggaran miliaran rupiah tidak tertata secara baik oleh dinas teknis koperasi perindustrian dan perdagangan (koperindak) Lembata.

Baca juga ; Dinilai Langgar Sumpah Janji, ADPRD Lembata Minta Penjabat Bupati Non Aktifkan Sekda Paskal Tapobali Dari Jabatan

Implementasi Kompetensi Belum Maksimal, Dinas Pendidikan Lembata Gelar Kegiatan Peningkatan Kapasitas Kepala Sekolah.

Menurut Gis demikian kader partai kebangkitan bangsa (pKb ) disapa bahwa, untuk membangun pasar pada di kelurahan Lewoleba Barat ini, pemerintah baik daerah maupun pusat telah mengeluarkan anggaran yang tidak sedikit karenanya, penataan wajah pasar dan pengelola oleh dinas koperindak harus diatur secara profesional dan rasa tanggungjawab.

Pasar itu tempat masyarakat bertransaksi ekonomi, lebih dari pada itu, pasar pada juga menjadi salah satu sumber pendapatan daerah jadi mestinya, pemerintah memberikan perhatian lebih dalam penataan untuk ekonomi masyarakat dan pendapatan daerah.

“Saya cukup kesal karena ketidakmampuan orang dinas menata pasar ini agar menjadi lebih baik” ujar Gis

Anggota dprd Lembata dari daerah pemilihan tiga (Omesuri dan Buyasuri) ini mengatakan, dalam rapat Paripurna beberapa waktu lalu, dirinya sempat mempertanyakan soal status bangunan yang baru selesai dibangun. Apakah sudah menjadi aset Pemda atau belum?. Dan pemerintah menjawab sudah dilakukan serah terima menjadi aset pemda. Itu artinya bisa dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat Lembata, tegas Goris Amo.

Banyak pedagang sayur kita yang menyewa lapak seadanya dengan harga mahal tetapi di pasar pada, ada bangunan baru dengan lapak sangat bagus dan tentu disewa dengan harga yang lebih terjangkau. Ini harusnya menjadi catatan pemerintah dalam mengatur penjual di pasar tersebut.



Lain lagi soal parkiran. Saya minta orang koperindak jangan asal-asalan menata. Bagaiman mungkin tempat masyarakat menjual ayam mau dijadikan tempat parkir padahal, luas tempatnya tidak seberapa, jika dibandingkan Tempat lapak jual sayur, jangan karena ada anggaran lalu dibuat sesuka hati tanpa perencanaan yang matang, kan konyol namanya tegas kader PKB ini.

Anggota DPRD dapil 3 juga meminta, dinas koperindak menjelaskan mengapa ada bangunan pribadi diatas tanah Pemda. Apa maksudnya? Dari rangkaian ini kita patut menduga jangan-jangan ada motivasi lain dari para pengurus pasar pada urai anggota komisi 2 ini.

Dinas koperindak hingga berita ini diturunkan belum berhasil dimintai komentarnya.

By media surya.com

Ungkap Realita Sosial

Related Post

One thought on “Gregorius Amo Berang, Dinas Koperindak Tak Mampu Tata Pasar Pada Lewoleba”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *